Jumat, 18 September 2015

Sistem Paging dan Segmentasi

Sistem Paging

Sistem paging merupakan suatu sistem manajemen pada sistem operasi yang mengatur program
yang sedang berjalan dengan memecah memori fisik menjadi blok-blok yang berukuran tertentu
yang disebut dengan frame dan memecah memori logika menjadi blok-blok berukuran sama dengan frame yang disebut page.

Segmentasi

Segmentasi merupakan suatu skema manajemen memori yang mendukung cara pandang programmer tehadap memori dengan membuat sebuah alamat ruang lojik yang berisi nama segmen Jadi jika seorang pengguna ingin menunjuk sebuah alamat dapat dilakukan dengan menunjuk nama segmen dan offsetnya.


Perbedaan Paging dan Segmentasi

Ada beberapa perbedaan antara Segmentasi dan Paging diantaranya adalah: 
  1. Segmentasi melibatkan programer (programer perlu tahu teknik yang digunakan), sedangkan dengan paging, programer tidak perlu tahu teknik yang digunakan.
  2. Pada segmentasi kompilasi dilakukan secara terpisah sedangkan pada paging, kompilasinya tidak terpisah. 
  3. Pada segmentasi proteksinya terpisah sedangkan pada paging proteksinya tidak terpisah. 
  4. Pada segmentasi ada shared code sedangkan pada paging tidak ada shared code. 
  5. Pada segmentasi terdapat banyak ruang alamat linier sedangkan pada paging hanya terdapat satu ruang alamat linier. 
  6. Pada segmentasi prosedur dan data dapat dibedakan dan diproteksi terpisah sedangkan pada paging prosedur dan data tidak dapat dibedakan dan diproteksi terpisah. 
  7. Pada segmentasi pengubahan ukuran tabel dapat dilakukan dengan mudah sedangkan pada Paging pengubahan ukuran tabel tidak dapat dilakukan dengan mudah. 
  8. Segmentasi digunakan untuk mengizinkan program dan data dapat dipecahkan jadi ruang alamat mandiri dan juga untuk mendukung sharing dan proteksi sedangkan paging digunakan untuk mendapatkan ruang alamat linier yang besar tanpa perlu membeli memori fisik lebih.

Referensi

http://tugaskita-sistemoperasi.blogspot.co.id/2013/06/sistem-paging-dan-segmentasi.html
http://sayappatah69.blogspot.co.id/2013/06/sistem-paging-segmentasi.html
 
 
  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar